Tips Bikin Windows 7 Tertidur Pulas / Hibernate


Semenjak Windows XP, featur hibernate ini sebenarnya sudah disertakan. Hanya tentu saja kemampuannya tidak secanggih di Windows 7. Di Windows 7 featur hibernateini sudah dilengkapi dengan beberapa pilihan yang bisa digunakan, mulai daripengaturan jamhari sampai denganpengaturan tanggal.
Featur hibernate ini sangat berguna dan disarankan bagi anda pengguna notebook atau netbook. Manfaatnya misalnya, akan menjadi pemberitahuan setiap jam makan siang karena jika sudah disetel, laptop ataunotebook anda akan mati atau tertidur secara tiba-tiba. Untuk melakukan ini featur hibernate inianda harus diset ke jam makan siang. Dan ketika laptop atau notebook anda dihidupkan kembali, komputer akan langsung membuka kembali dokumen atau pekerjaan yang sedang dikerjakan sebelumnya.
Perlu diketahui, bahwa walaupun secara umum feature hibernate ini ditujukan bagi pengguna komputer notebook atau netbook, pada kenyataannya pengguna PC desktop pun bisa memanfaatkan fasilitas ini. Tujuannya tentu sama saja yaitu untuk menghemat baterai karena pengguna bisa kembali bekerja ketika komputer yang digunakan diaktifkan kembali.
Bagaimana cara setting featur hibernate ini pada Windows 7.
Untuk mengaktifkannya, featur tersebut harus di-setting terlebih dahulu. Sebagaimana featur lain yang disediakan Windows 7, konfigurasi feature ini pun bisa dilakukan dengan berbagai cara, misalnya melalui command prompt atau melalui menu di desktop.
Feature Hibernate Windows 7  dengan cara command prompt.
caranya klik menu Run atau dengan cara menggunakan kombinasi keyboard Win + r kemudian ketikan cmd. Pastikan anda masuk sebagai administrator. Setelah itu, pada kotak command prompt, ketikkan powercfg/hibernate on dan tekan Enter.
Feature Hibernate  Windows 7 dengan menggunakan cara di Desktop.


Jika anda akan memanfaatkan fasilitas berbasis GUI, caranya anda masuk sebagai administrator, kemudian klik tombol Start Windows 7. Kemudian, klik Control Panel dan klik Hardware and Sound. Setelah itu, klik Power Options dan klik di depan pilihan Balanced (Recommended).Kemudian klik Change Plan Settings lalu klik Change advanced power setting, dan klik sleep, kemudian klik salah satu fasilitas hibernate yang dikehendaki dan pilih On. Dengan demikian, anda sudah bisa memanfaatkan fasilitas hibernate yang disediakan Windows 7.
Selamat Mencoba dan Semoga Bermanfaat.





0 komentar:

Posting Komentar

    by ujank_slanker

Follower

Video Gallery